29 Maret 2024

Model-hijab.com – Foto, Tren, Gaya, Model Baju Gamis Kaos Lengan Panjang. Makin ke sini, makin banyak banget model busana untuk wanita, khususnya para muslimah. Agar mereka tetap modis dan kece dalam fashion style sehari-hari dan pastinya tetap berada di Islami dong..

Berbagai macam bahan kain digunakan untuk memodifikasi mode yang akan dipakai seperti ciffon, wol, tenun, brokat dan salah satunya juga, katun yang biasanya digunakan untuk kaos. Nggak salah sih ya, karena bahan katun sangat nyaman dan nggak bikin gerah. Bahan kain katun juga bisa digunakan di banyak banget jenis model busana wanita. Contohnya adalah model baju gamis kaos.

Model Baju Gamis Kaos Lengan Panjang
Model Baju Gamis Kaos Lengan Panjang

Rekomendasi Model Baju Gamis Kaos Lengan Panjang

Model gamis kaos banyak dipakai di kalangan kaum hawa karena modelnya yang simple, ready to wear, instan, dan tentunya dapat dipakai dalam berbagai jenis acara. Tinggal mix and match dengan wardrobe yang dimiliki. Atau bisa ditambah dengan aksesori seperti kalung atau hijab yang menggantung menutup dada. Mau tau macam-macam cara untuk memadu padankan gamis kamu? Simak aja artikel berikut ya! Scroll terus sampai bawah!

Original Gamis
Model gamis kaos yang biasa kita tau. Dengan panjang sampai mata kaki (atau bahkan lebih) yang biasanya dipakai tanpa tambahan outer ataupun ditambah dengan motif tertentu. Of course, gamis ini keliatan simple banget, ladies. Mungkin jika kalian memakai gamis jenis ini, kamu bisa aja modif hijab kamu menjadi lebih stylish. Penampilan kamu jadi nggak monoton, deh.

Pakai aja inner buat gamis kamu!
Dengan biar nggak terkesan out of date, nggak salah buat kalian yang mau tampil lain dari lain. Biasanya model baju gamis kaos ini memiliki lengan gamis pendek atau bahkan tanpa lengan. Nah, tambahkan inner dengan warna senada atau warna pop-color alias warna tabrakan yang lagi nge-trend, seperti lime-navy, baby blue-red, baby blue-yellow, orange-green, dan lain sesuai pilihan hatimu!

Tambahkan sabuk!
Buat kamu yang pinggangnya kecil, macam super-model, kalian bisa mempermanis original gamis kalian dengan sabuk atau pita yang melilit di pinggang kamu. Sabuk ini bisa memberikan detail yang manis dan tegas. Jangan lupa untuk tetap memperhatikan warna yang sesuai dengan gamis kamu ya!

Ditambah outer
The other way to wear your gamis is adding an outer! Outer tuh bisa dipake di macam-macam jenis acara, berbagai mode, dan di banyak banget bahan baju, ya kan? Tak terkecuali di model baju gamis kaos ini. Mulai outer pendek (sepinggang) sampai yang panjangnya sama seperti si gamis itu sendiri. Mulai cardigan, coat, jaket, blazer, semuanya in alias masuk-masuk aja kalo kamu mau padu padankan gamis kamu dengan outer. Tergantung motif dan acara yang bakal kamu hadiri ya! Kalo formal kamu bisa pakai bahan yang lebih kaku supaya ada kesan elegannya gitu..

Motif lucu, why not?
Mungkin model baju gamis kaos yang ini lebih cocok dipakai remaja usia belasan-dua puluhan ya.. hehe. Atau mungkin ibu-ibu boleh pakai juga dan bisa kembaran buat anak-anaknya. Biasanya motif-motif lucu dibuat dengan border atau sablon.

Nah, itulah beberapa cara memadu padankan gamis kaos yang kalian punya. Sekarang, pilih-pilih model baju gamis kaos itu gampang banget.. Tinggal online shopping di berbagai aplikasi dan akun udah tersedia. Tapi tetap pastikan transaksi aman dan bahannya nyaman dipakai, ya!

Foto-foto Model Baju Gamis Kaos Lengan Panjang

Semoga artikel diatas mengenai Model Baju Gamis Kaos Lengan Panjang ini bisa bermanfaat bagi semua. Jangan lupa baca juga :
Model Baju Batik Wanita Muslim
Model Baju Couple Batik Untuk Muslim
Model Baju Dress Panjang Simple
Model Baju Dress Pendek Brokat
Model Baju Dress Pendek untuk Orang Gemuk

Tinggalkan Balasan